DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN TRENGGALEK IKUTI LOMBA BERCERITA SD/MI TINGKAT PROVINSI JAWA TIMUR

DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN TRENGGALEK IKUTI LOMBA BERCERITA SD/MI TINGKAT PROVINSI JAWA TIMUR

Sebagai salah satu bentuk pelaksanaan program dan kegiatan tahun anggaran 2018 serta dalam rangka melaksanakan amanah Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan, Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan baru saja menggelar Lomba Bercerita Tingkat SD/MI.  Lomba dilaksanakan tanggal 24 Juli 2018 bertempat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur dengan peserta para utusan dari Kabupaten/Kota se-Jawa Timur. Dalam lomba yang merupakan agenda tahunan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur ini akan dipilih para juara yang selanjutnya untuk mewakili Provinsi Jawa Timur dalam lomba bercerita tingkat nasional.

Dalam lomba tersebut, Kabupaten Trenggalek diwakili oleh  NADITA AMALIA, siswa kelas 5 SD Negeri II Siki, Kecamatan Dongko dengan membawakan cerita Asal – usul Tari Turanggayaksa. Nadita Amalia adalah Juara I Lomba Bercerita Tingkat Kabupaten Trenggalek yang telah dilaksanakan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Trenggalek pada tahun 2017 yang lalu.

Saat pembukaan lomba, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi  Jawa Timur, Drs. Sujono, MM menyatakan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk menumbuhkembangkan minat dan kegemaran membaca anak-anak serta kecintaan terhadap karya budaya melalui bacaan atau buku-buku dalam membangun karakter kecerdasan dan inovasi masyarakat. Selain itu juga untuk mengangkat dan mempopulerkan buku-buku cerita budaya kabupaten/kota yang mengandung nilai-nilai budaya daerah/lokal juga bertema ke-pahlawanan serta membangun karakter bangsa, baik buku bernuansa cerita kepahlawanan maupun legenda, serta menumbuhkan “role model” anak-anak gemar membaca dari berbagai wilayah yang ada. Selain itu juga untuk mengembangkan kecintaan dan ide-ide anak – anak dengan era Teknologi Informasi lebih cerdas yang dipadukan dengan pendidikan di sekolah juga di lingkungan sekitar.

Berikut  cuplikan video penampilan perwakilan dari Kabupaten Trenggalek dalam lomba tersebut :

 

 

Bagikan:

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Bagikan:

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Download Aplikasi i-PUSTAGA

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Membaca Buku Dalam Genggaman.

Login Admin

Download Aplikasi i-PUSTAGA

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Membaca Buku Dalam Genggaman.